Kembali

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kembali memiliki 3 makna yang semuanya merupakan kata kerja. (1) Balik ke tempat atau keadaan semula, (2) lagi, dan (3) sekali lagi, berulang lagi.

Saya kembali. Yes I am here guys! Setelah sekian lama selalu menutupi rasa malas dengan berbagai alasan untuk tidak kembali menulis disini. 

Barangkali ini hal yang klise. But honestly, sulit sekali memulai menulis kembali. 
Padahal, banyak sekali rasa yang ingin saya ungkap, cerita yang ingin saya tuangkan, kisah yang ingin saya tuliskan, makna dalam hidup yang ingin saya ukir disini sebagai tempat muhasabah diri. Dan barangkali bisa setidaknya sebagai bahan bacaan diwaktu senggang, atau pembelajaran, atau bahkan bisa menginspirasi kamu yang berada di depan monitor atau layar handphone saat ini.

It almost 1,5 years, i am inactive to post in instagram (sometimes I post instagram story, yaa, for keep my moment) dan ternyata hal tersebut memberikan efek gelembung ke sekitarnya. Saya jadi jarang sekali menulis terlebih-lebih menulis di blog, di facebook dan twitter yang singkat saja super jarang.

Jika ditanya tentang kenapa gak aktif di instagram, jawabannya bisa singkat, bisa juga panjang. Haha. Singkatnya, salah satu contohnya adalah like I lost myself. It’s good enough to post good news from us and share it. That the Social media works right? But ya, saat itu, saya hanya merasa too much and  I am tired. So I challenged my self untuk tidak post di feed instagram salama setahun dan ya I did it. Eh keterusan dan berefek juga di blog ini hehe.

I am back now! Bukan karena tantangan untuk tidak post di instagram sudah selesai, jadi ngefek juga ke blog. Bukan. Seperti yang saya tulis di paragraf ke dua,  saya ingin kembali melakukan refleksi diri dan berbagi kembali dengan menulis disini. Seperti misalnya menuliskan kisah dibalik saya melanjutkan kuliah lagi misalnya, atau sekarang saya sudah lulus S2 lalu kegalauan setelah lulus S2 seperti apa, menjadi jomblo di usia yang kata orang sudah waktunya nikah ini, kisah saya ke US lagi dan berpetualang ke LA, berbagi rasa bagaimana keponakan saya menikah duluan ketimbang tantenya haha, memutuskan untuk tinggal di  Jakarta (sementara ini) dengan pertimbangan apa, tiba-tiba harus handle tim dan langsung nyemplung gitu aja di kantor baru, banyak kisah lain yang ingin saya bagikan dan juga saya ingin mendapatkan masukan serta membaca kisahmu juga.

Seperti saat ini, saya sedikit berfikir apakah saya bisa (baik) kembali di sini? Apakah tulisan saya akan dibaca? Apakah terlalu formal jika saya menggunakan paragraf pertama saya dengan mengutip KBBI? Atau terkesan sok-sok an dan terlihat ilmiah? Atau melihat paragraf pertama saja sudah membuatmu tak tertarik membaca tulisan ini?

Kata orang bijak, apapun bisa dilakukan dengan tulisan. Words have the positive power. Looking forward for your words. :) 

*my blog is undermaintenance karena pindah hosting, jadi banyak foto yang hilang

0 comments:

Posting Komentar